Berantas Buta Huruf Al-Qur’an Hingga Bukber di 30 Kecamatan, Kota Bandung Siap Sambut Ramadan 1446 H

DETIK UPDATE

- Redaksi

Rabu, 12 Februari 2025 - 05:08 WIB

50281 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

BANDUNG | Pemerintah Kota (Pemkot) Bandung menyiapkan sejumlah agenda sepanjang bulan Ramadan 1446 Hijriah. Hal ini disampaikan Kepala Bagian Kesra Setda Kota Bandung, Momon Imron.

Dalam paparannya pada rapat dengan Tim Transisi Wali Kota Bandung Terpilih, Momon menyebut bakal ada tiga agenda utama Pemkot Bandung selama Ramadan. Antara lain:

1. Safari Ramadan 1446 Hijriah di 6 Sub Wilayah Kota (SWK) Bandung, yakni:
– Bojonegara : Andir
– ⁠Cibeunying : Bandung Wetan
– ⁠Ujungberung : Arcamanik
– ⁠Gedebage : Panyileukan
– ⁠Karees : Lengkong
– ⁠Tegalega : Bojongloa Kaler
2. Agenda Buka Puasa Bersama di 30 Kecamatan di Kota Bandung.
3. Gerakan Pemberantasan Buta Huruf Al-Qur’an.

ADVERTISEMENT

banner 300x250

SCROLL TO RESUME CONTENT

Salah satu agenda yang menarik ialah Gerakan Pemberantasan Buta Huruf Al-Qur’an. Kegiatan ini berlangsung antara 14-25 Februari 2025 dengan rincian sebagai berikut:

Tahapan kegiatan dimulai dengan rapat koordinasi pada 14 Februari 2025, diikuti sosialisasi di tingkat kecamatan pada 19 Februari 2025. Selanjutnya, dilakukan inventarisasi tenaga pengajar pada 20 Februari 2025 dan pendataan masyarakat yang buta huruf Al-Qur’an pada 21-23 Februari 2025 di seluruh RT se-Kota Bandung.

Pada 24-27 Februari 2025, dilakukan inventarisasi lokasi pembelajaran, termasuk masjid, madrasah, dan aula kelurahan.

Puncaknya, Semarak Ramadhan diluncurkan pada 28 Februari 2025 di Pendopo Kota Bandung dan aula kecamatan melalui pertemuan daring.

Pelaksanaan pembelajaran serentak berlangsung pada 6-22 Maret 2025 di berbagai lokasi belajar di Kota Bandung. Program ini akan ditutup dengan wisuda akbar bagi lulusan pada 25 Maret 2025 di Masjid Agung Al Ukhuwah serta aula kecamatan melalui zoom meeting.

Gerakan ini melibatkan berbagai pihak, termasuk pemerintah, MUI, Kemenag, DKM, serta guru ngaji, dengan harapan meningkatkan literasi Al-Qur’an di kalangan masyarakat Kota Bandung.

“Jadi secara garis besar, ada tiga kegiatan Pemkot Bandung pada masa Ramadan 1446 H dengan tema Semarak Ramadan Bandung Utama,” ujar Momon.

Sementara itu ditemui usai rapat, Wali Kota Bandung Terpilih, Muhammad Farhan menyebut, rapat tim transisi membahas sejumlah hal terkait pelantikan, kegiatan pascapelantikan, termasuk di dalamnya agenda Retreat Akmil di Magelang dan agenda Ramadan 1446 Hijriah di Kota Bandung.

“Kami telah melaksanakan rapat koordinasi. Salah satunya membahas terkait pelantikan dan kegiatan Ramadan di Kota Bandung. Karena setelah kami dan Pak Wakil (wakil Wali kota) dilantik, kita sama-sama akan menyambut Bulan Suci Ramadan,” terangnya.

Ia memastikan, seluruh kegiatan Ramadan yang telah dirancang harus berjalan lancar dan membawa manfaat baik bagi masyarakat Kota Bandung.

“Seluruh kegiatannya harus berjalan. Dan tentunya membawa manfaat bagi masyarakat,” tutur Farhan. (ray)**

 

Facebook Comments Box

Berita Terkait

Objek Wisata Air Panas Rancabali Bandung: Antara Keindahan Alam dan Kegagalan Pengelolaan
Sekda Jabar Dampingi Kunjungan Kerja Mensos RI di RSAU dr. M. Salamun Bandung
Bidang Kesehatan Kota Bandung Siaga Hadapi Hidrometrologi
Warga Swadaya Perbaiki Kirmir, Petugas Sedot Air
Gubernur Diminta Turun Tangan, Kang DS: Rencana Pembangunan Jalan Lingkar Cileunyi Banyak Hal yang Harus Diselesaikan
Safari Ramadan Kecamatan Andir, Wakil Wali Kota Bandung Sampaikan Keunggulan Bulan Suci
Secara Bertahap, Kang DS Siap Sukseskan Program Presiden Prabowo Makan Bergizi Gratis
BPBD Jabar Gerak Cepat Tangani Longsor di Kabupaten Sukabumi, Satu Korban Meninggal Ditemukan

Berita Terkait

Senin, 21 April 2025 - 17:32 WIB

Perkara Dosen Bunuh Suami, Saksi Bohongi Korban Saat Ambil Foto Asuransi

Minggu, 20 April 2025 - 15:47 WIB

BISMA OKCF 2025 Siap Digelar, FORKI Sumut Dukung Penuh BISMA OKCF 2025

Sabtu, 19 April 2025 - 17:39 WIB

Rawat Ketersediaan Air, Babinsa Desa Serang Bersama Warga Gotong Royong Bersihkan Sumber Air Pertanian

Sabtu, 19 April 2025 - 17:38 WIB

Panen Dan Penyerapan Padi Hasil Panen Berlanjut, Babinsa Kawedusan Yakinkan Penyerapan Berlangsung Optimal

Sabtu, 19 April 2025 - 12:59 WIB

Pemdes Ciputri Bangun Rabat Beton Dan TPT Di Tunggilis Pojok

Sabtu, 19 April 2025 - 01:59 WIB

Doris dan Riris Layangkan Surat Terbuka Minta Keadilan ke Presiden*

Jumat, 18 April 2025 - 13:13 WIB

Kolaborasi A-PPI Sumut, Detektif Monitor, dan P.BKMAD: Membangun Kesejahteraan dan Meluruskan Sejarah Melayu Deli

Jumat, 18 April 2025 - 08:02 WIB

Praktisi Hukum Hendrik Pakpahan ,S.H ; Tersangka Kasus Polrestabes Medan Diminta Patuhi Proses Hukum

Berita Terbaru

NAGAN RAYA

Melalui Komsos, Dekatkan Babinsa Dengan Warga Binaan

Selasa, 22 Apr 2025 - 10:00 WIB