Jelang Idul Fitri, PLN UID Aceh Siagakan Petugas 24 Jam Pastikan Pelayanan KelistrikanJelang Idul Fitri, PLN UID Aceh Siagakan Petugas 24 Jam Pastikan Pelayanan Kelistrikan

DETIK UPDATE

- Redaksi

Sabtu, 6 April 2024 - 16:51 WIB

50118 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Banda Aceh, 6 April 2024 – Menyambut Hari Raya Idul Fitri 1445 Hijriah, PLN Unit Induk Distribusi Aceh memastikan petugas akan siaga 24 jam agar pelanggan bisa menikmati momen lebaran tanpa gangguan kelistrikan. PLN juga memastikan pasokan listrik tetap aman selama Idul Fitri 1445 H di Aceh. Saat ini PLN UID Aceh memiliki daya mampu pasok sebesar 1014,1 MW dengan beban puncak sebesar 538.61 MW.

General Manager UID Aceh Mundhakir menyampaikan, pihaknya telah mempersiapkan pasokan listrik, mulai dari sisi pembangkit, transmisi, personel hingga peralatan pendukung dengan total 30 lokasi prioritas  yang tersebar di seluruh unit.

“Selama siaga idul fitri tahun ini PLN menyiapkan personil sebanyak 1.444 orang dengan detil 245 pegawai dan 1.199 pegawai TAD, kemudian juga menyediakan peralatan pendukung sebanyak 86 Genset mobile,” kata Mudhakir usai mengikuti daring Apel Siaga Kelistrikan Nasional, Sabtu (6/4/2024) yang dipimpin langsung Direktur Utama PLN Darmawan Prasodjo.

ADVERTISEMENT

banner 300x250

SCROLL TO RESUME CONTENT

Selain memastikan kesiapan pasokan Listrik selama Ramadhan dan Idul Fitri, lanjut Mundhakir, PLN Aceh juga menyiapkan posko mudik yang tersebar diseluruh daerah Provinsi Aceh baik lintas timur maupun lintas barat.

“Kantor unit layanan PLN tersebar diseluruh wilayah aceh, mulai dari pantai barat sampai dengan pantai timur. Posko mudik yang disiapkan membantu para pemudik yang ingin istirahat,” ujarnya.

Disampaikannya, posko mudik yang disiapkan berada di kantor-kantor PLN yang berada di jalan lintas utama para pemudik. Posko mudik ini juga merupakan bentuk kehadiran PLN ditengah aruh mudik – arus balik pada idulfitri tahun ini, dengan harapan bisa memudahkan Masyarakat yang akan mudik.

“Kami telah menyiapakan tempat istirahat beserta snack, minuman, toilet, charging pengisian daya handphone dan juga tentu nya Stasiun Pengisian Kendaraaan Listrik Umum (SPKLU). Semoga para pemudik bisa bersantai dan lebih nyaman sampai kondisinya tetap bugar hingga sampai ketempat tujuan,” tutur Mundhakir.

Kepada masyarakat yang melaksanakan perjalanan mudik, Mundhakir mengimbau sebelum meninggalkan rumah untuk memastikan keamanan listrik, seperti mencabut semua kabel elektronik, dan menyalakan beberapa lampu saja untuk penerangan didepan rumah.

“Pemudik harus memastikan bahwa token listrik dirumah cukup saat di tinggalkan. Saat ini sudah sangat mudah untuk mendapatkan token listrik. Pelanggan  bisa membeli token langsung melalui aplikasi PLN Mobile untuk menghemat waktu dan bisa dilakukan kapan dan dimana saja. Sehingga mudik akan nyaman dan saat kembali listrik dirumah pun akan tetap menyala,” tutup Mundhakir, General Manager UID Aceh Mundhakir (HS)

Facebook Comments Box

Berita Terkait

*Wakil Gubernur Aceh Fadlullah Dengarkan Langsung Keluh Kesah Mahasiswa Aceh di Malang*
Jalin Silahturahmi, PW IWO Aceh Kunjungi Bupati Aceh Besar
Malik Mahmud Jatuh Hati Kepada Mantan Bupati Pidie Jaya, Rekomendasikan H Aiyub Abbas Sebagai Sekjend Partai Aceh
Catut Nama PW IWO Aceh dan Pasang Foto Ketua PWI Aceh, Zoni diduga Lakukan Penipuan
Ketua Influencer Badan Pemenangan Aceh, Tarmizi AGe, Dukung Gekrafs Aceh Dorong Pembentukan Dinas Ekonomi Kreatif
Kami Rakyat Aceh Protes Harga Tiket Pesawat Mahal
Bupati Aceh Tenggara Jalin Silahturahmi dengan IKAGARA Banda Aceh
Partai Perjuangan Aceh Gelar Buka Puasa Bersama, Prof. Marniati Ajak Kader Perkuat Kebersamaan

Berita Terkait

Senin, 21 April 2025 - 17:32 WIB

Perkara Dosen Bunuh Suami, Saksi Bohongi Korban Saat Ambil Foto Asuransi

Minggu, 20 April 2025 - 15:47 WIB

BISMA OKCF 2025 Siap Digelar, FORKI Sumut Dukung Penuh BISMA OKCF 2025

Sabtu, 19 April 2025 - 17:39 WIB

Rawat Ketersediaan Air, Babinsa Desa Serang Bersama Warga Gotong Royong Bersihkan Sumber Air Pertanian

Sabtu, 19 April 2025 - 17:38 WIB

Panen Dan Penyerapan Padi Hasil Panen Berlanjut, Babinsa Kawedusan Yakinkan Penyerapan Berlangsung Optimal

Sabtu, 19 April 2025 - 12:59 WIB

Pemdes Ciputri Bangun Rabat Beton Dan TPT Di Tunggilis Pojok

Sabtu, 19 April 2025 - 01:59 WIB

Doris dan Riris Layangkan Surat Terbuka Minta Keadilan ke Presiden*

Jumat, 18 April 2025 - 13:13 WIB

Kolaborasi A-PPI Sumut, Detektif Monitor, dan P.BKMAD: Membangun Kesejahteraan dan Meluruskan Sejarah Melayu Deli

Jumat, 18 April 2025 - 08:02 WIB

Praktisi Hukum Hendrik Pakpahan ,S.H ; Tersangka Kasus Polrestabes Medan Diminta Patuhi Proses Hukum

Berita Terbaru

NAGAN RAYA

Melalui Komsos, Dekatkan Babinsa Dengan Warga Binaan

Selasa, 22 Apr 2025 - 10:00 WIB