Gerak Cepat PLN Atasi Gangguan Mesin Pembangkit di Sabang

DETIK UPDATE

- Redaksi

Selasa, 30 April 2024 - 14:11 WIB

50121 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Sabang – PLN terus berupaya memulihkan kondisi kelistrikan di Pulau Sabang pasca gangguan mesin PLTD di daerah tersebut. Sebagaimana diketahui kelistrikan di Pulau Sabang isolated dengan mengandalkan mesin diesel yang sinkron melayani sistem Sabang dari 2 PLTD antara lain PLTD Aneuk Laot dan PLTD Cot Abeuk.

Sejak kemarin sore terjadi kekurangan daya yang disebabkan adanya gangguan mesin sekitar 1,05 MW waktu beban puncak sehingga dengan sangat terpaksa harus dilakukan manajemen pembebanan di Sabang.

Manager PT PLN Unit Pelayanan Pelanggan Sabang, Fadli Agustian mengatakan bahwa terjadi kerusakan dan pemeliharaan periodik pada 4 (empat) unit mesin di PLTD Aneuk Laot dan Cot Abeuk yaitu: 2 (dua) mesin Caterpillar dan 2 (dua) mesin merek cummins dengan total daya mampu sebesar 3 Mw.

ADVERTISEMENT

banner 300x250

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Dua mesin yang di lakukan pemeliharaan periodik di jadwalkan selesai di 31 Mei 2024. Sedangkan untuk pengganti 2 unit kerusakan akan mengupayakan genset pengganti secepatnya,Para teknisi PLN yang on-site sudah dan masih melakukan upaya pemulihan non stop,” ujarnya

Fadli menjelaskan, timnya sudah bekerja 24 jam tanpa henti dalam memulihkan kelistrikan di Kota Sabang yang kini harus dilakukan manajemen pembebanan (manajemen load sheading)

“Kita harapkan genset pengganti secepatnya tiba di Sabang sehingga tim bisa langsung bekerja untuk memulihkan mesin tersebut,”ujarnya

Sebelumnya, lanjut Fadli, daya mampu sistem kelistrikan di Pulau Sabang sebesar 8,8 MW dengan beban puncak 6,8 Mw. Surplus 2 MW.

“Akibat kerusakan dan pemeliharaan periodik pada 4 unit mesin PLTD tersebut sehingga daya mampu saat ini sebesar 5,8 MW (kekurangan 1 MW) sehingga sistem kelistrikan Kota Sabang dilakukan manajemen pembebanan,” kata fadli.

Atas kejadian ini Manager PLN ULP Sabang, Fadli, memohon maaf yang sebesar-besarnya atas kejadian ini dan berupaya semaksimal mungkin untuk memberikan pelayanan yang terbaik.

“Siang malam kami terus memberikan pelayanan kepada pelanggan. Meskipun memang kadangkala gangguan muncul dari berbagai penyebab seperti gangguan mesin dan lain-lain. Namun kita terus bersiaga sehingga tercipta kenyamanan kepada pelanggan,” tutupnya. (HS)

Facebook Comments Box

Berita Terkait

Proyek Pembangunan Dermaga Kapal Cepat BPKS Diduga Sarat Permainan
Eksepsi Kantor Hukum POEYANK Diterima,PN Pagaralam tolak gugatan Perdata Pengacara IS
Bey Machmudin Tinjau Program Makan Gratis di SMP Negeri 3 Cibungbulang, Bogor

Berita Terkait

Sabtu, 8 Maret 2025 - 02:21 WIB

Buntut Aksi Arogan, Ketua RW 011 TSI Duri Kosambi Akan di Laporkan

Sabtu, 8 Maret 2025 - 02:15 WIB

MIO Indonesia Gelar Rakor, Pastikan Bagi-Bagi Takjil Berjalan Lancar!

Sabtu, 1 Maret 2025 - 23:54 WIB

Roadshow Sewindu Qudsiyyah Putri Jabodetabek : Merawawat Taji Ulama Putri untuk Kokohnya Negeri

Rabu, 12 Februari 2025 - 04:50 WIB

Sekda Herman Suryatman: Komitmen Kuat Kunci Sukses Jabar Jadi Provinsi Termaju

Sabtu, 18 Januari 2025 - 13:10 WIB

Temui Menpora RI, Ketua PP AMPG Said Aldi Al Idrus Bahas Pelaksanaan MTQ Antarbangsa Tahun 2025

Kamis, 9 Januari 2025 - 15:02 WIB

Peduli Sesama, Dispenad Gelar Donor Darah HUT ke-74 Penerangan TNI AD

Jumat, 20 Desember 2024 - 03:07 WIB

Profil Fikram Kasim, Wasekjen PB PMII 2024-2027 Asal Sulsel

Kamis, 19 Desember 2024 - 17:12 WIB

Petani Riau dan Jambi Meminta Hak dan Keadilan Atas Lahan Garapan Mereka Yang Dirampas Pengusaha

Berita Terbaru